Alien: Covenant merupakan sekuel dari Prometheus yang rilis tahun 2012 kemarin. Ridley Scott
(sang sutradara) sendiri telah mencanangkan bahwa baik itu Prometheus
maupun Alien: Covenant merupakan bagian dari trilogi. Itu artinya akan
ada sebuah sekuel lagi setelah Alien: Covenant. Asal diketahui saja,
trilogi ini mengambil lini masa sebelum kejadian yang ada pada Alien (1979), sebuah film science-fiction/thriller yang juga milik Ridley Scott dimana sangat laris manis dan menjadi fenomena pada zamannya.
Sebelum
menyaksikan Alien: Covenant, saya sarankan untuk menonton Prometheus
terlebih dahulu. Agar tidak bingung atau melongo-ria saking tak
mengerti. Sebab jalan cerita Alien: Covenant memiliki keterkaitan dengan
pendahulunya. Secara keseluruhan, Alien: Covenant kurang lebih
mengambil "pace" yang sama dengan Prometheus. Yang bikin berbeda
Alien: Covenant lebih banyak diisi aksi, ketegangan yang cukup
mendebarkan dan adegan-adegan yang bisa bikin mual. Kenapa mual? Karena
tak lazim menampakkan kebrutalan nan jijik dan juga pemandangan darah di
mana-mana.
Memakan durasi 2 jam pas, dan cerita yang
tak ke mana-mana, harusnya sih Alien: Covenant wajib untuk ditonton.
Tapi sayang, film ini sepertinya masih belum bisa mendobrak minat dari
non-fans.
7/10
No comments:
Post a Comment